BENGKULU – Polsek Tebat Karai kolaborasi bersama Sat-Lantas Polres Kepahiang melaksanakan operasi penyakit masyarakat (pekat) menindaklanjuti laporan serta adanya informasi tentang ditemukannya masyarakat atau remaja SMP/SMA nongkrong sambil minum minuman, judi online dan menggunakan sepeda motor knalpot yang tidak sesuai spesifikasi diwilayah hukum Polsek Tebat Karai, di pimpin Kapolsek Ipda Alex Chandra bersama personil bergerak melakukan tindakan preventif, pada hari Kamis sore sekira pukul 16.45 wib di Desa Peraduan Binjai Kecamatan Tebat Karai.
Kapolsek Tebat Karai Ipda Alex Chandra, S.Sos terhitung baru tiga hari bertugas di Polsek Tebat Karai telah melaksanakan tugas dan fungsinya memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat.
”Menindaklanjuti adanya laporan dari masyarakat dan informasi terkait seringnya anak muda baik tingkat SMP, SMA nongkrong/kumpul – kumpul, balap liar dan menggunakan sepeda motor knalpot brong tidak sesuai spesifikasi untuk itu hari ini kita bersama anggota dan personil sat- lantas lakukan patroli di wilkum Polsek,” ujar Alex pada bengkulupost, Jumat (5/7/2024).
Kapolsek menuturkan ”Saat melakukan patroli di Desa Peraduan Binjai didapatkan ada anak muda berkumpul akan melakukan tawuran, selanjutnya kita lakukan pemeriksaan pada remaja sedang berkumpul juga ditemukan ada beberapa kenderaan R2 menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi (knalpot brong), Kemudian personel mengaman beberapa remaja ke mako Polsek untuk ditindaklanjuti,” tegas Ipda Alex.
Kegiatan patroli akan rutin dilakukan pihak Polsek Tebat Karai dalam rangka menjaga ketertiban, keamanan bagi segenap masyarakat. []
Nur Quratul Nabila A